Minggu, 04 November 2012

Fungsi Kombinasi Tombol Keyboard Lengkap

Fungsi Kombinasi Tombol Keyboard Lengkap

Tidak bosan-bosanya saya mempostingkan mengenai keyboard, sebab perlu diakui pula, keyboard mempunyai peranan yang begitu penting dalam satu unit komputer. Karena dengan adanya keyboard komputer dapat digunakan dengan baik.
Seringkali dalam mengetik di komputer, tombol-tombol keyboard yang begitu banyak sangat mengganggu. Akan tetapi kalau kita sadari, setiap tombol yang ada mempunyai fungsi-fungsi yang nantinya akan mengaktifkan sesuatu atau menjalankan sebuah perintah.

  1. Tombol ALT berfungsi bila penggunaannya dipasangkan dengan tombol lainnya seperti F4 misalnya yang berguna untuk ShutDown atau menutup Windows Program yang sedang aktif.
  2. Tombol CTRL akan berfungsi bila penggunaannya dipasangkan dengan tombol lainnya seperti tombol C atau disebut juga CTRL-C akan berguna untuk menyalin saatu objek yang ditunjuk ke dalam clipboard, yang nantinya dapat disalinkan pada area kerja yang ditentukan dengan menggunakan CTRL-V.
  3. Tombol F1 – F12 adalah tombol fungsi yang pemanfaatannya disesuaikan dengan sistem operasi atau aplikasi. Misal, F1 biasanya digunakan untuk menampilkan menu Help yang akan memberikan penjelasan mengenai aplikasi yang sedang berjalan
  4. Tombol ESC (Escape) adalah tombol yang kegunaanya sama dengan pilihan CANCEL, yaitu untuk membatalkan satu tahap pekerjaan.
  5. Tombol Enter adalah tombol yang kegunaanya sama dengan pilihan tombol OK, yaitu untuk menyatakan bahwa operasi yang dilakukan betul dan selesai. Enter juga dapat berarti menyisipkan baris kosong atau baris baru pada proses pemasukan text.
  6. Pada Window dialog, menekan tombol TAB berarti pindah ke field atau daerah isian atau pilihan berikutnya. Pada saat proses pengetikan, TAB berarti lompat ke penghentian TAB (tab-stop) terdekat.
  7. Tombol Arah berfungsi menggerakan penunjuk karakter (kursor) sesuai arah anak panah bersangkutan.
  8. Berguna pada saat proses pengetikan. Menekan tombol Backspace akan mengakibatkan karakter (huruf) disebelah kiri kursor terhapus.
  9. Berguna pada saat proses pengetikan. Menekan tombol Delete akan mengakibatkan karakter(huruf) disebelah kanan atau ditempat dimana kursor berada akan terhapus.
  10. Berguna pada saat proses pengetikan. Menekan tombol Home akan mengakibatkan kursor berpindah ke awal baris dimana kursor berada.
  11. Berguna pada saat proses pengetikan. Menekan tombol End akan mengakibatkan kursor berpindah ke akhir baris dimana kursor berada.
  12. Berguna pada saat proses pengetikan. Menekan tombol Page Up akan mengakibatkan kursor berpindah ke atas sejauh satu layar dari kursor berada.
  13. Berguna pada saat proses pengetikan. Menekan tombol Page Down akan mengakibatkan kursor berpindah ke bawah sejauh satu layar dari kursor berada.
Huruf-huruf dan tombol keyboard selain untuk menulis juga bisa berfungsi sebagai perintah. Dengan mengetahui fungsi fungsi tombol keyboard maka aktivitas mengetik menjadi lebih mudah.
Berikut ini beberapa fungsi fungsi tombol keyboard dalam microsoft office word 2007:
    * CTRL + A
      Berfungsi untuk memblok seluruh isi dalam halaman microsoft word yang tengah dibuka, baik tulisan maupun gambar.
    * CTRL + B
      Disebut juga tombol Bold Berfungsi untuk menebalkan huruf.
    * CTRL + C
      Disebut juga tombol Copy berfungsi untuk mencopy (menggandakan file yang kita blok)
    * CTRL + D
      Berfungsi untuk mengubah jenis huruf (font), misalnya dari “Calibri” ke “Time new roman”, dsb. Cara cepat mencari jenis hurufnya tinggal ketik beberapa huruf awal seperti “times” untuk mencari jenis huruf “Times new roman”, atau ketik “ar” jika ingin mencari jenis font “arial”.
    *  CTRL + E
      Berfungsi mengatur objek atau tulisan agar berada di tengah-tengah halaman.
    * CTRL + F
      Disebut juga fungsi Find yang berfungsi untuk menemukan kata yang dicari. Caranya tinggal pencet CTRL + F kemudian setelah keluar jendela pencarian ketik kata, frase, atau kalimat yang hendak dicari. Jendela ini sangat sensitive, sehingga teliti apakah kata yang dimaksud sudah diketik dengan benar berikut tanda baca(bila ada) dan spasinya.
    *  CTRL + G
      Sebagai tombol Go to, jendela yang terbuka berfungsi untuk pergi atau melompat. Misalnya untuk pindah dari halaman satu ke halaman lain. Caranya ketika jendela Go to terbuka, pada pilihan yang tersedia klik pilihan “page” kemudian ketikkan perintah kita. + berarti tambah atau maju, dan – berarti kurang atau mundur.
      Contoh jika kita sedang berada di halaman 115 dan ingin pergi ke halaman 200, maka pada kolom isian tinggal kita tulis +85 lalu enter/OK maka kita akan melompat 85 halaman berikutnya ke halaman 200. Begitu pula sebaliknya, jika dari halaman 115 kita ingin pergi ke halaman 50, tinggal tuliskan perintah -65 lalu tekan enter/OK.
    * CTRL + H
      Berfungsi untuk membuka tombol replace. Misal jika dalam pengetikan naskah kita terlanjur salah mengetikkan ejaan missal yang seharusnya “karika” terlajur kita tulis “carica”, dari pada bolak balik membuka halaman dan mengganti satu persatu, manfaatkan pengatahuan akan fungsi fungsi tombol keyboard ini.
      Caranya, tekan CTRL + H, dan ketika terbuka jendela replace, pada kolom “find what” ketikkan kata yang salah misalkan “karika” kemudian ketikkan kata yang benar pada kolom isian “replace with” misalnya dengan “carica”. Maka seluruh kata karika pada halaman tersebut akan berubah menjadi carica. Mudah bukan?
    * CTRL + I
      Disebut juga fungsi Italic berfungsi untuk memiringkan huruf yang kita inginkan.
    * CTRL + J
      Disebut juga control Justify, yang berfungsi untuk merapikan tulisan dengan mengatur rata kanan dan kiri sekaligus.
    *  CTRL + K
      Untuk membuat link pada halaman lain. Misalkan dalam sebuah naskah kita hendak menyisipkan link naskah lain di folder lain. Maka tinggal ketik CTRL + K kemudia cari dan klik file yang akan kita buat link. Setelah selesai dibuat, jika ingin membuka link tersebut kita tinggal mengarahkan kursor pada link kemudian pencet CTRL dan klik. Maka dokumen tersebut akan terbuka.
    *  CTRL + L
      Digunakan untuk meratakan halaman kea rah kiri.
    * CTRL + M
      Untuk menggeser sebuah paragraph ke arah , biasanya menggeser 1 cm.
    *  CTRL + N
      Disebut juga fungsi New. Berfungsi untuk membuka dokumen baru.
    * CTRL + O
      Berfungsi untuk membuka file.
    * CTRL + P
      Merupakan perintah cepat untuk mengeprint halaman.
    *  CTRL + Q
      Bisa digunakan untuk mengubah spasi paragraph menjadi 1. Fungsinya sama dengan CTRL + 1
    * CTRL + R
      Seperti halnya CTRL + L, fungsi ini bersifat sebaliknya. Yakni menata paragraph menjadi rata kanan.
    * CTRL + S
      Merupakan perintah cepat dari Save, yakni berfungsi untuk menyimpan.
    * CTRL + T
      Fungsinya hamper mirip dengan CTRL + M, hanya saja jika pada perintah tersebut dari baris satu sampai terahir bergeser semua, pada CTRL + T ini hanya yang bergeser hanya baris kedua dan seterusnya. Sementara baris pertama tetap
    *  CTRL + U
      Berfungsi untuk menggaris bawahi suatu kata atau kalimat.
    *  CTRL + V
      Perintah cepat dari menempel atau Paste.
    *  CTRL + W
      Perintah cepat untuk menutup halaman.
    * CTRL + X
      Digunakan untuk mengganti perintah Cut.
    *  CTRL + Y
      Digunakan untuk mengganti perintah redo (kebalikan dari undo)
    *  CTRL + Z
      Digunakan untuk melaksanakan perintah Undo atau membatalkan perintah sebelumnya.
Selain mempercepat pekerjaan, pengetahuan akan fungsi fungsi tombol keyboard ini akan sangat membantu ketika fungsi touch pad ataupun mouse kita sedang mengalami gangguan.
Silakan mencoba-coba untuk menemukan fungsi fungsi tombol keyboard lain, baik pada microsoft office word, powerpoint, maupun pada office lain. Selamat mencoba.

0 komentar:

Posting Komentar